TUGAS POKOK DAN FUNGSI PERANGKAT KELAS

SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM RIYADHUL JANNAH
FAKULTAS TARBIYAH
TINGKAT III – IV A

TUGAS POKOK DAN FUNGSI PERANGKAT KELAS
QOSMA :
1. Menyusun dan melaksanakan program kerja dengan prinsip 2BE ( baik, benar, efisien dan efektif ).
2. Memastikan kegiatan perkuliahan berjalan dengan baik dan lancar.
3. Memastikan semua perangkat kelas menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik dan benar .
4. Bertindak cepat dan tepat dalam permasalahan yang dihadapi oleh kelas / mahasiswa/i.
5. Membuat kebijakan yang berorientasi kepada kepentingan / kebutuhan para mahasiswa/i.
6. Mengevaluasi program kerja dan kinerja perangkat kelas dan menindak lanjutinya.

WAKIL QOSMA :
1. Membantu Qosma dalam melaksanakan tugas dan fungsinya.
2. Mengambil alih TUPOKSI Qosma saat Qosma berhalangan hadir.

 SEKRETARIS :
1. Mengelola arsip kelas.
2. Mendokumentasikan setiap kegiatan.
3. Mencatat jadwal rapat dan memastikan rapat berjalan dengan baik dan lancar.
4. Membuka dan menutup setiap pertemuan atau rapat.
5. Mebantu Qosma dalam mengkonsep program,pelaksanaan program,evaluasi program, atau pun yang lainnya.

BENDAHARA :
1. Mengumpulkan uang kas setiap minggu.
2. Membelanjakan uang kas untuk kepentingan kelas atas persetujuan Qosma.
3. Mencatat semua transaksi keuangan beserta buktinya.
4. Melaporkan keuangan ( kondisi keuangan ) setiap 3 bulan sekali kepada Qosma dan menyampaikannya kepada para mahasiswa/i .
SIE. ABSENSI :
1. Mencatat ( mengabsen ) mahasiswa/i setiap perkuliahan.
2. Meberikan agenda kelas kepada dosen untuk menandatangani bukti pemberian pengajaran/materinya.
3. Melaporkan absensi setiap minggu kepada Qosma untuk di tanda tangan agar menjadi sah.
SIE. PERALATAN :
1. Memastikan seluruh mahasiswa/i memperoleh tempat duduk.
2. Memastikan ketersediaan spidol, penghapus, papan tulis, peralatan kebersihan dan alat-alat yang diperlukan dalam perkuliahan/kelas.
3. Membeli peralatan yang belum ada dari uang kas kelas dengan mengajukan RABK ( Rencana Anggaran Belanja Kelas ) kepada bendahara untuk kemudian disetujui oleh Qosma.
4. Membantu sie-sie (seksi-seksi, red ) yang membutuhkan perlatan-peralatan tertentu dengan saling berkoordinasi dengan Qosma.

SIE. KEBERSIHAN :
1. Membentuk penanggung jawab kebersihan harian.
2. Memastikan kelas bersih dan nyaman saat perkuliahan berlangsung.
3. Menyadarkan para mahasiswa/i untuk tetap dan bisa menjaga kebersihan.
4. Membersihkan papan tulis.

SIE. DISKUSI :
1. Mebentuk tim diskusi setiap mata kuliah dengan narasumber yang berkompetensi.
2. Mengkoordinasikan kegiatan diskusi saat tidak ada dosen yang masuk/berhalangan.
3. Melaporkan hasil diskusi kepada Qosma.

SIE. ACARA :
1. Merencanakan dengan matang kegiatan-kegiatan yang diprogramkan.
2. Mengorganisir dengan tepat ( pembentukan panitia ).
3. Menyusun program dalam bentuk program kegiatan dan diajukan dengan proposal kepada Qosma, PK Bid. Kemahasiswaan, dan Ketua STAI.
4. Melaksanakan kegiatan sesuai dengan yang diprogramkan dengan berkoordinasi dengan panitia-panitia yang terlibat.
5. Mengevaluasi kegiatan dan melaporkan hasil kegiatan kepada Qosma.
6. Mendokumentasikan kegiatan-kegiatan dan mengarsipkannya kepada sekretaris.

SIE. OLAH RAGA :
1. Bertanggung jawab atas kegiatan-kegiatan olah raga.
2. Bertanggung jawab atas kebutuhan alat-alat olah raga dengan berkoordinasi dengan sie peralatan.

SIE. KONSUMS I:
1. Mengelola kebutuhan konsumsi pada acara-acara tertentu/keadaan tertentu.
2. Membelanjakan uang kas untuk kebutuhan konsumsi atas persetujuan bendahara dan Qosma .

SIE. GROUP STUDY :
1. Membentuk group study dan menentukan ketuanya masing-masing.
2. Mendata dan mengumpulkan sumber-sumber belajar berupa buku wajib dan buku penunjang sesuai mata kuliah group study.
3. Memperbanyak resume-resume tersebut untuk didistribusikan kepada seluruh mahasiwa/i dengan menggunakan anggaran kas kelas atas persetujuan bendahara dan Qosma atau menggunakan uang mahasiswa/i yang membutuhkan resume tersebut jika uang kas tidak mencukupi .













Ditetapkan di :
Tanggal :
QOSMA


CAHYANA MULYANA

Popular Posts